Each page brings you to knows Sociology further

Facebook
RSS

Pelatihan P4GN : Gerbang Menuju UNY Bebas NAPZA

-
Mentari

NAPZA (Narkotika, Alkohol, Psikotropika, dan Zat Adiktif)  bukan menjadi barang yang asing lagi untuk masyarakat, khususnya pemuda (baca: mahasiswa). Oleh karena itu, pihak kemahasiswaan UNY pada hari Jum'at, 11 November 2011 mengadakan pelatihan untuk kader P4GN (Program Penanggulangan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba) yang terdiri dari delegasi ormawa dan UKM yang ada di UNY. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 11 November 2011 hingga 13 November 2011 yang bertempat di Villa Taman Eden 1, Kaliurang, Yogyakarta.



Hari Pertama, 11 November 2011
        Peserta berkumpul di Hall Rektorat UNY. Kegiatan yang dijadwalkan agar peserta berangkat menuju lokasi pelatihan pukul 14.00 WIB, terpaksa mengalami pemoloran jadwal. Sehingga pemberangkatan peserta di laksanakan pukul 15.10 WIB dengan menggunakan 2 unit bus UNY. Sesampainya di lokasi, peserta segera melakukan check in dan bersiap untuk melakukan pembukaan yang akan dibuka oleh Rektor UNY, Rochmat Wahab, M.Pd. Pukul 16.30 WIB, pembukaan Pelatihan Kader P4GN dilaksanakan dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. kemudian dilanjutkan dengan sesi pembukaan oleh Rektor selaku Keynote Speaker. Rektor menegaskan bahwa UNY adalah sebuah kampus yang dipercaya untuk mencetak lulusan-lulusan tenaga pendidik yang sesuai dengan visi yang diemban, yakni Bertaqwa, Mandiri, dan Cendikia. "Banyak orang-orang mandiri dan cendikia di negara ini. Tapi mencari orang bertaqwa, seperti mencari jarum dalam sekam," ujar Rektor. Beliau melanjutkan, bentuk taqwa dapat dilihat dari sikap kita untuk memenuhi iman kepada Allah (Red-Muslim). Yaitu dengan melaksanakan perintahNYA dan menjauhi laranganNYA. Salah satu laranganNya adalah menjauhi benda-benda haram yang salah satunya adalah zat-zat yang memabukkan. Sehingga, untuk mewujudkan hal tersebut, hendaknya kampus UNY disterilkan dari NAPZA agar benar-benar dapat mencetak generasi pembelajar yang bertaqwa, mandiri dan cendikia.
        Acara dilanjutkan dengan materi mengenai Kebijakan Umum UNY dalam menyikapi Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba dalam Pola Pengembangan Mahasiswa UNY. Pada sesi ini, peserta terlihat sangat antusias, apalagi ketika membahas tindak nyata UNY dalam menyikapi mahasiswa apabila kedapatan mengkonsumsi NAPZA (Narkoba - Red).Bentuk nyata di UNY untuk menanggulangi peredaran narkoba di wilayah kampus, UNY menciptakan unit kegiatan yang bernama UKP2N (Unit Kegiatan Pencegahan dan Penanggulangan Narkoba). Unit ini sangat aktif dalam usahanya mencegah narkotika untuk masuk ke dalam wilayah UNY. Yang telah dilakukan UKP2N dalam bentuk partisipasinya adalah adanya cek narkoba pada sampel calon mahasiswa UNY tiap tahun akademik baru. Meskipun belum seluruhnya dilakukan pengecekkan, namun harapannya sampel yang diambil dapat menjadi tolok ukur rata-rata mahasiswa yang akan masuk UNY. Keaktifan UNY dalam memerangi narkoba diselaraskan dengan Visi dan Misi UNY seperti yang telah saya tuliskan diatas dalam pernyataan Rektor UNY. Selain itu UNY juga dituntut untuk mencetak lulusan yang unggul sesuai dengan Statuta UNY (Payung Hukum), sehingga mahasiswa UNY harus bebas dari segala hal yang mengganggu aktivitas mahasiswa (dalam hal ini narkotika). Hal ini sangat diperhatikan oleh pihak UNY karena jika didapati mahasiswa UNY menggunakan narkotika, hal tersebut akan berdampak bagi semua pihak, bukan hanya mahasiswa dan keluarganya, namun juga menjadi imbas yang buruk bagi kampus empat mahasiswa tersebut menuntut ilmu.

Leave a Reply

    About Me

    Foto Saya
    Mentari
    Yogyakarta, D.I Yogyakarta, Indonesia
    Apa adanya, terungkap melalui kata.
    Lihat profil lengkapku